4 Penyakit Serius yang Diakibatkan Saat Menjadi Perokok Pasif
Thursday, April 28, 2016
Edit
Merokok merupakan aktivitas yang tidak hanya merugikan para perokoknya, melainkan juga orang disekitar yang tidak merokok atau disebut perokok pasif. Perokok pasif memang berbahaya jika dialami terus menerus. Banyak diantara kita tidak menyadari, menjadi perokok pasif dapat menimbulkan berbagai penyakit serius.
Berikut serupedia akan mengulasnya dalam 4 Penyakit Serius yang Diakibatkan Saat Menjadi Perokok Pasif
1. Penyakit Jantung
Jantung merupakan salah satu organ tubuh yang sangat vital dan sangat penting bagi tubuh. Bila sesuatu terjadi dengan jantung anda, kematian akan menanti anda. Penyakit jantung tidak hanya beresiko bagi mereka perokok aktif, namun juga bagi mereka perokok pasif. Hal ini disebabkan oleh asap rokok yang dihirupnya akan menganggu pembuluh darah dalam tubuh yang berujung pada penyakit jantung.
2. Penyakit Paru-paru
Kandungan senyawa kimia yang terkandung pada asap rokok juga menyebabkan penyakit paru-paru, dan akan membuat paru-paru anda bermasalah. Dan hal ini tidak hanya mengintai perokok aktif, tapi juga bagi mereka perokok pasif. Tidak hanya itu mereka yang memiliki asma atau PPOK (penyakit paru obstruktif kronik) juga akan di perparah dengan asap rokok.
3. Penyakit Kanker
Sama halnya dengan penyakit jantung dan paru-paru, kanker juga merupakan salah satu penyakit yang paling ditakuti manusia seluruh dunia. Asap rokok merupakan penyebab uttama penyakit ini, salah satunya adalah kanker paru.
4. Gangguan Pernafasan
Dampak asap rokok bagi kesehatan lainnya bagi perokok pasif adalah gangguan pernafasan. Merokok atau terkena asap rokok selain membuat anda batuk dan mengalami gangguan pernafasan, tetapi juga akan memiliki resiko gangguan kerehatan yang lainnya, seperti memperparah asma, sulit bernafas, batuk berkepanjangan, nafas pendek, sampai alergi.
Itulah beberapa penyakit yang ditumbulkan oleh asap rokok. Bagi anda perokok aktif, merokok tidak hanya merugikan anda sendiri tetapi merugikan orang lain disekitar anda. Mulai sekarang berhentilah merokok. Bila anda kesulitan berhenti, anda bisa melakukan kebiasaan sehat sehari-hari yaitu dengan olahraga.
Related Posts